Category: Featured

  • Taruna Akpol Batalyon 59 Bhayangkara Dharma Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana

    Taruna Akpol Batalyon 59 Bhayangkara Dharma Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana

    Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) Tingkat II Angkatan 59 menyalurkan bantuan logistik bagi masyarakat terdampak bencana banjir di sejumlah wilayah Sumatera. Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan empati Taruna Akpol terhadap korban bencana alam.

    Bantuan yang disalurkan meliputi kebutuhan pokok seperti bahan makanan, air mineral, perlengkapan kebersihan, serta kebutuhan darurat lainnya. Logistik dikirimkan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir akibat curah hujan tinggi dalam beberapa waktu terakhir.

    Salah satu perwakilan Taruna Akpol 59, Brigadir Taruna Satrio Akbar Nugroho, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud pengabdian sejak dini kepada masyarakat. Menurutnya, Taruna Akpol tidak hanya ditempa secara akademik dan fisik, tetapi juga dibentuk untuk memiliki kepekaan sosial.

    “Bantuan ini kami salurkan sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab moral kami kepada masyarakat yang sedang tertimpa musibah. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu memenuhi kebutuhan para korban banjir,” ujar Satrio Akbar Nugroho dalam keterangannya.

    Ia menambahkan, Taruna Akpol 59 berkomitmen untuk selalu hadir dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, sejalan dengan semangat Polri yang Presisi dan humanis.

    Kegiatan penyaluran bantuan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat dan diharapkan dapat memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, khususnya dalam situasi darurat kebencanaan.

  • Peduli Bencana, Taruna Akpol Batalyon 59 Bhayangkara Dharma Salurkan Bantuan Ke Sumatera

    Peduli Bencana, Taruna Akpol Batalyon 59 Bhayangkara Dharma Salurkan Bantuan Ke Sumatera

    Peduli Bencana, Taruna Akpol Batalyon 59 Bhayangkara Dharma Salurkan Bantuan Ke Sumatera

    Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) Tingkat II Angkatan 59 menyalurkan bantuan logistik bagi masyarakat terdampak bencana banjir di sejumlah wilayah Sumatera. Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan empati Taruna Akpol terhadap korban bencana alam.

    Bantuan yang disalurkan meliputi kebutuhan pokok seperti bahan makanan, air mineral, perlengkapan kebersihan, serta kebutuhan darurat lainnya. Logistik dikirimkan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir akibat curah hujan tinggi dalam beberapa waktu terakhir.

    Salah satu perwakilan Taruna Akpol 59, Brigadir Taruna Satrio Akbar Nugroho, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud pengabdian sejak dini kepada masyarakat. Menurutnya, Taruna Akpol tidak hanya ditempa secara akademik dan fisik, tetapi juga dibentuk untuk memiliki kepekaan sosial.

    “Bantuan ini kami salurkan sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab moral kami kepada masyarakat yang sedang tertimpa musibah. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu memenuhi kebutuhan para korban banjir,” ujar Satrio Akbar Nugroho dalam keterangannya.

    Ia menambahkan, Taruna Akpol 59 berkomitmen untuk selalu hadir dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, sejalan dengan semangat Polri yang Presisi dan humanis.

    Kegiatan penyaluran bantuan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat dan diharapkan dapat memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, khususnya dalam situasi darurat kebencanaan.

  • Kapolri Ungkap Tantangan 10 Tahun ke Depan: Cuaca Ekstrem, Dampak AI, hingga Perang Siber

    Kapolri Ungkap Tantangan 10 Tahun ke Depan: Cuaca Ekstrem, Dampak AI, hingga Perang Siber

    Kapolri Ungkap Tantangan 10 Tahun ke Depan: Cuaca Ekstrem, Dampak AI, hingga Perang Siber

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan rilis akhir tahun 2025 di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (30/12/2025). Dalam paparannya, Kapolri menegaskan berbagai capaian Polri serta komitmen mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Kapolri turut menyinggung duka nasional akibat bencana alam di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Polri mengerahkan personel serta sarana prasarana, seperti dapur lapangan, water treatment, pesawat, dan helikopter untuk membantu mitigasi bencana serta percepatan pemulihan wilayah terdampak.

    Terkait pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Polri melaksanakan Operasi Lilin 2025 dengan melibatkan 146.701 personel gabungan dan mendirikan 2.903 pos pengamanan dan pelayanan. Operasi ini menyasar 44.436 objek vital, termasuk gereja, pusat perbelanjaan, terminal, stasiun, bandara, pelabuhan, dan lokasi wisata.

    Di akhir rilis, Kapolri mengakui kinerja Polri belum sepenuhnya sempurna. Ia menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat serta menegaskan komitmen Polri untuk terus berbenah melalui dukungan, kritik, dan koreksi publik.

  • Semangat Berbagi Polwan Polda Metro Bagikan Roti hingga Mineral untuk Massa Buruh

    Semangat Berbagi Polwan Polda Metro Bagikan Roti hingga Mineral untuk Massa Buruh

    Polwan Polda Metro membagikan roti hingga air mineral untuk massa buruh.

    Jakarta – Aliansi massa dari kelompok buruh menggelar unjuk rasa di wilayah Jakarta Pusat (Jakpus) hari ini. Polwan Polda Metro Jaya membagikan roti hingga air mineral untuk massa buruh yang berdemo.
    Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan pelayanan unjuk rasa ini melibatkan 350 personel gabungan. Susatyo menyebut Polri hadir tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga memberikan pelayanan humanis agar aksi berjalan tertib.

    “Dengan pendekatan humanis, kami berharap kegiatan unjuk rasa dapat berlangsung lancar, aman, dan tidak mengganggu ketertiban umum,” jara Susatyo dalam keterangannya, Selasa (30/12/2025).

    Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengajak masyarakat sama-sama menjaga ketertiban. Dia mengimbau masyarakat memanfaatkan layanan darurat call center 110 apabila membutuhkan bantuan kepolisian.
    “Layanan 110 siaga 24 jam dan dapat dimanfaatkan masyarakat bila membutuhkan bantuan atau melihat potensi gangguan kamtibmas,” tuturnya.

    Polwan Polda Metro membagikan roti hingga air mineral untuk massa buruh. (Foto: dok. Istimewa)
    Tuntutan Buruh
    Massa dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Partai Buruh menggelar demonstrasi di Jakarta Pusat (Jakpus). Presiden KSPI sekaligus Presiden Partai Buruh, Said Iqbal, memprotes soal upah minimum sektoral kota/kabupaten (UMSK) di Jawa Barat (Jabar).

    “Aksi ini adalah aksi damai dan konstitusional. Mereka menyuarakan satu hal saja, mengembalikan nilai kenaikan upah minimum sektoral kabupaten/kota atau UMSK di 19 kabupaten/kota se-Jawa Barat yang diubah, dihilangkan, dikurangi oleh Gubernur Jawa Barat,” kata Said Iqbal kepada wartawan, Selasa (30/12).

    Dia meminta Gubernur Jabar Dedi Mulyadi menetapkan upah sesuai rekomendasi dari bupati dan wali kota. Dia berharap protes massa buruh bisa ditindaklanjuti.

    “Jadi kita minta semua rekomendasi bupati/wali kota se-Jawa Barat di 19 kabupaten/kota itu dikembalikan nilainya, kenaikan UMSK 2026 sesuai dengan rekomendasi bupati/wali kota setempat,” ujarnya.

    Dia menilai Gubernur Jabar melanggar Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2025 yang ditandatangani oleh Presiden Prabowo Subianto. Dalam aturan itu, katanya, UMSK tidak bisa diubah oleh Gubernur.

    “Nilai UMSK yang sudah direkomendasikan para bupati/wali kota tidak boleh diubah oleh KDM,” sebutnya.

    Dia meminta pemerintah pusat turun tangan terkait upah di Jabar. Dia meminta pemerintah pusat mendesak KDM menetapkan upah minimum di kabupaten/kota sesuai rekomendasi bupati/wali kota.

  • Doorstop GroundBreaking 436 SPPG Polri Serentak Seluruh Indonesia.

    Doorstop GroundBreaking 436 SPPG Polri Serentak Seluruh Indonesia.

    Doorstop GroundBreaking 436 SPPG Polri Serentak Seluruh Indonesia.

    Jakarta – Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo memimpin pelaksanaan groundbreaking 436 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri secara serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen Bapak Kapolri terhadap program Makan Bergizi Gratis yang menjadi bagian dari Program Astacita Presiden RI.

    Groundbreaking dipusatkan di SPPG Polda Metro Jaya, Cengkareng, Jakarta Barat, dan dihadiri jajaran pejabat utama Mabes Polri, Kapolda Metro Jaya, serta perwakilan kementerian terkait, Senin (29/12/2025).

     

    Komjen Pol Dedi mengatakan, pembangunan SPPG merupakan komitmen Kapolri untuk mengambil peran aktif dalam menyukseskan program makan bergizi gratis melalui penyediaan layanan pemenuhan gizi di berbagai daerah.

    “Hari ini Polri melaksanakan groundbreaking 436 SPPG secara serentak di seluruh Indonesia. Ini merupakan bagian dari target pembangunan total 1.147 unit SPPG Polri,” katanya kepada wartawan.

    Ia merinci, hingga saat ini sebanyak 331 unit SPPG telah beroperasi, 135 unit dalam tahap persiapan operasional, dan 245 unit dalam tahap pembangunan dengan progres yang beragam. Sementara 436 unit lainnya resmi memasuki tahap pembangunan melalui kegiatan groundbreaking hari ini.

    Dari jumlah tersebut, terdapat 26 unit SPPG wilayah 3T (terluar, terdepan, dan tertinggal) yang dibangun sebagai bentuk pemerataan layanan gizi. Pembangunan SPPG 3T ditargetkan rampung dalam waktu sekitar 45 hari dan akan dilanjutkan pada tahap berikutnya.

    Komjen Pol Dedi menambahkan, keberadaan SPPG Polri memberikan dampak langsung bagi masyarakat. Dari 331 unit yang telah beroperasi, SPPG Polri mampu menyerap sekitar 57.100 tenaga kerja. Jika seluruh 1.147 unit SPPG Polri telah beroperasi, maka diperkirakan akan melayani sekitar 3,4 juta penerima manfaat di seluruh Indonesia.

    Selain itu, seluruh SPPG Polri diwajibkan memenuhi standar ketat keamanan pangan, mulai dari sertifikasi higienis, halal, uji laboratorium air bersih, hingga pengelolaan limbah.

    “SPPG di Polda Metro Jaya ini menjadi salah satu prototipe ideal. Kapasitas produksinya mencapai 3.800 porsi per hari, melayani sekolah-sekolah serta ibu dan anak di sekitar lokasi,” ujarnya.

    Menurut Dedi, kehadiran SPPG Polri tidak hanya bertujuan menyiapkan generasi sehat menuju Indonesia Emas 2045, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui keterlibatan petani, peternak, nelayan, hingga pelaku UMKM.

    “Multiplier effect-nya besar. Selain menyerap tenaga kerja, rantai pasok bahan pangan juga ikut menggerakkan ekonomi lokal,” pungkasnya.

  • Dukung Program MBG Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo Pimpin Groundbreaking 436 SPPG Serentak, Dukung Program Makan Bergizi Gratis

    Dukung Program MBG Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo Pimpin Groundbreaking 436 SPPG Serentak, Dukung Program Makan Bergizi Gratis

    Jakarta – Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo memimpin pelaksanaan groundbreaking 436 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri secara serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen Bapak Kapolri terhadap program Makan Bergizi Gratis yang menjadi bagian dari Program Astacita Presiden RI.

    Groundbreaking dipusatkan di SPPG Polda Metro Jaya, Cengkareng, Jakarta Barat, dan dihadiri jajaran pejabat utama Mabes Polri, Kapolda Metro Jaya, serta perwakilan kementerian terkait, Senin (29/12/2025).

     

    Komjen Pol Dedi mengatakan, pembangunan SPPG merupakan komitmen Kapolri untuk mengambil peran aktif dalam menyukseskan program makan bergizi gratis melalui penyediaan layanan pemenuhan gizi di berbagai daerah.

    “Hari ini Polri melaksanakan groundbreaking 436 SPPG secara serentak di seluruh Indonesia. Ini merupakan bagian dari target pembangunan total 1.147 unit SPPG Polri,” katanya kepada wartawan.

    Ia merinci, hingga saat ini sebanyak 331 unit SPPG telah beroperasi, 135 unit dalam tahap persiapan operasional, dan 245 unit dalam tahap pembangunan dengan progres yang beragam. Sementara 436 unit lainnya resmi memasuki tahap pembangunan melalui kegiatan groundbreaking hari ini.

    Dari jumlah tersebut, terdapat 26 unit SPPG wilayah 3T (terluar, terdepan, dan tertinggal) yang dibangun sebagai bentuk pemerataan layanan gizi. Pembangunan SPPG 3T ditargetkan rampung dalam waktu sekitar 45 hari dan akan dilanjutkan pada tahap berikutnya.

    Komjen Pol Dedi menambahkan, keberadaan SPPG Polri memberikan dampak langsung bagi masyarakat. Dari 331 unit yang telah beroperasi, SPPG Polri mampu menyerap sekitar 57.100 tenaga kerja. Jika seluruh 1.147 unit SPPG Polri telah beroperasi, maka diperkirakan akan melayani sekitar 3,4 juta penerima manfaat di seluruh Indonesia.

    Selain itu, seluruh SPPG Polri diwajibkan memenuhi standar ketat keamanan pangan, mulai dari sertifikasi higienis, halal, uji laboratorium air bersih, hingga pengelolaan limbah.

    “SPPG di Polda Metro Jaya ini menjadi salah satu prototipe ideal. Kapasitas produksinya mencapai 3.800 porsi per hari, melayani sekolah-sekolah serta ibu dan anak di sekitar lokasi,” ujarnya.

    Menurut Dedi, kehadiran SPPG Polri tidak hanya bertujuan menyiapkan generasi sehat menuju Indonesia Emas 2045, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui keterlibatan petani, peternak, nelayan, hingga pelaku UMKM.

    “Multiplier effect-nya besar. Selain menyerap tenaga kerja, rantai pasok bahan pangan juga ikut menggerakkan ekonomi lokal,” pungkasnya.

  • Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo Pimpin Groundbreaking 436 SPPG Serentak, Dukung Program Makan Bergizi Gratis

    Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo Pimpin Groundbreaking 436 SPPG Serentak, Dukung Program Makan Bergizi Gratis

    Jakarta – Wakapolri Komjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo memimpin pelaksanaan groundbreaking 436 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri secara serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen Bapak Kapolri terhadap program Makan Bergizi Gratis yang menjadi bagian dari Program Astacita Presiden RI.

    Groundbreaking dipusatkan di SPPG Polda Metro Jaya, Cengkareng, Jakarta Barat, dan dihadiri jajaran pejabat utama Mabes Polri, Kapolda Metro Jaya, serta perwakilan kementerian terkait, Senin (29/12/2025).

     

    Komjen Pol Dedi mengatakan, pembangunan SPPG merupakan komitmen Kapolri untuk mengambil peran aktif dalam menyukseskan program makan bergizi gratis melalui penyediaan layanan pemenuhan gizi di berbagai daerah.

    “Hari ini Polri melaksanakan groundbreaking 436 SPPG secara serentak di seluruh Indonesia. Ini merupakan bagian dari target pembangunan total 1.147 unit SPPG Polri,” katanya kepada wartawan.

    Ia merinci, hingga saat ini sebanyak 331 unit SPPG telah beroperasi, 135 unit dalam tahap persiapan operasional, dan 245 unit dalam tahap pembangunan dengan progres yang beragam. Sementara 436 unit lainnya resmi memasuki tahap pembangunan melalui kegiatan groundbreaking hari ini.

    Dari jumlah tersebut, terdapat 26 unit SPPG wilayah 3T (terluar, terdepan, dan tertinggal) yang dibangun sebagai bentuk pemerataan layanan gizi. Pembangunan SPPG 3T ditargetkan rampung dalam waktu sekitar 45 hari dan akan dilanjutkan pada tahap berikutnya.

    Komjen Pol Dedi menambahkan, keberadaan SPPG Polri memberikan dampak langsung bagi masyarakat. Dari 331 unit yang telah beroperasi, SPPG Polri mampu menyerap sekitar 57.100 tenaga kerja. Jika seluruh 1.147 unit SPPG Polri telah beroperasi, maka diperkirakan akan melayani sekitar 3,4 juta penerima manfaat di seluruh Indonesia.

    Selain itu, seluruh SPPG Polri diwajibkan memenuhi standar ketat keamanan pangan, mulai dari sertifikasi higienis, halal, uji laboratorium air bersih, hingga pengelolaan limbah.

    “SPPG di Polda Metro Jaya ini menjadi salah satu prototipe ideal. Kapasitas produksinya mencapai 3.800 porsi per hari, melayani sekolah-sekolah serta ibu dan anak di sekitar lokasi,” ujarnya.

    Menurut Dedi, kehadiran SPPG Polri tidak hanya bertujuan menyiapkan generasi sehat menuju Indonesia Emas 2045, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui keterlibatan petani, peternak, nelayan, hingga pelaku UMKM.

    “Multiplier effect-nya besar. Selain menyerap tenaga kerja, rantai pasok bahan pangan juga ikut menggerakkan ekonomi lokal,” pungkasnya.

  • Momen Humanis Saat  Libur Akhir Tahun di Ancol, Kapolda Metro Jaya Bagi-bagi Cokelat ke Pengunjung

    Pantau Libur Akhir Tahun di Ancol, Kapolda Metro Jaya Bagi-bagi Cokelat ke Pengunjung

    Jakarta — Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri meninjau langsung situasi pengamanan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) di kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol, Sabtu (27/12/2025). Dalam peninjauan tersebut, Irjen Pol Asep turut membagikan cokelat dan susu kepada anak-anak pengunjung.

    Main Image

    Selain menyapa masyarakat, Kapolda memastikan situasi keamanan dan pelayanan selama libur akhir tahun berjalan kondusif. Hingga saat ini, belum ada kejadian menonjol selama masa libur Nataru di wilayah Jakarta.

    “Alhamdulillah semua berjalan lancar, tidak ada kendala. Jumlah masyarakat yang berkunjung ke Ragunan meningkat, dan di Ancol pun sama,” ujar Irjen Pol Asep.

    Irjen Pol Asep menyebut, hingga pukul 15.00 WIB tercatat lebih dari 34 ribu masyarakat telah memasuki kawasan Ancol. Jumlah tersebut diperkirakan akan terus bertambah hingga sore dan malam hari.

    “Tadi saya sudah survei lalu lintas maupun situasi di dalam Ancol. Alhamdulillah sampai sekarang aman, terkendali, dan kondusif,” ungkapnya.

    NextUI hero Image

    Salah satu pengunjung asal Cibitung, Bekasi, Azmi, mengaku tak menyangka mendapat oleh-oleh dari Kapolda. Saat itu, Azmi tengah berlibur bersama keluarganya di kawasan pantai Ancol.

    “Enggak nyangka sih, tadi dapat cokelatnya dua, sama kartu e-money,” ujar Azmi.

    Irjen Pol Asep Edi Suheri membenarkan pemberian cokelat dan susu tersebut. Menurutnya, hal serupa juga dilakukan saat meninjau pengamanan libur Nataru di Taman Margasatwa Ragunan pada pagi hari.

    “Tadi kami di Ragunan pun sama, kita bertemu dengan anak-anak. Mungkin anak-anak liburan jauh-jauh ke tempat wisata, macet, ya kami kasih sedikit oleh-oleh supaya mereka senang,” Tutupnya.

  • Pantau Libur Akhir Tahun di Ancol, Kapolda Metro Jaya Bagi-bagi Cokelat ke Pengunjung

    Pantau Libur Akhir Tahun di Ancol, Kapolda Metro Jaya Bagi-bagi Cokelat ke Pengunjung

    Jakarta — Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri meninjau langsung situasi pengamanan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) di kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol, Sabtu (27/12/2025). Dalam peninjauan tersebut, Irjen Pol Asep turut membagikan cokelat dan susu kepada anak-anak pengunjung.

    Main Image

    Selain menyapa masyarakat, Kapolda memastikan situasi keamanan dan pelayanan selama libur akhir tahun berjalan kondusif. Hingga saat ini, belum ada kejadian menonjol selama masa libur Nataru di wilayah Jakarta.

    “Alhamdulillah semua berjalan lancar, tidak ada kendala. Jumlah masyarakat yang berkunjung ke Ragunan meningkat, dan di Ancol pun sama,” ujar Irjen Pol Asep.

    Irjen Pol Asep menyebut, hingga pukul 15.00 WIB tercatat lebih dari 34 ribu masyarakat telah memasuki kawasan Ancol. Jumlah tersebut diperkirakan akan terus bertambah hingga sore dan malam hari.

    “Tadi saya sudah survei lalu lintas maupun situasi di dalam Ancol. Alhamdulillah sampai sekarang aman, terkendali, dan kondusif,” ungkapnya.

    NextUI hero Image

    Salah satu pengunjung asal Cibitung, Bekasi, Azmi, mengaku tak menyangka mendapat oleh-oleh dari Kapolda. Saat itu, Azmi tengah berlibur bersama keluarganya di kawasan pantai Ancol.

    “Enggak nyangka sih, tadi dapat cokelatnya dua, sama kartu e-money,” ujar Azmi.

    Irjen Pol Asep Edi Suheri membenarkan pemberian cokelat dan susu tersebut. Menurutnya, hal serupa juga dilakukan saat meninjau pengamanan libur Nataru di Taman Margasatwa Ragunan pada pagi hari.

    “Tadi kami di Ragunan pun sama, kita bertemu dengan anak-anak. Mungkin anak-anak liburan jauh-jauh ke tempat wisata, macet, ya kami kasih sedikit oleh-oleh supaya mereka senang,” Tutupnya.

  • Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pastikan Kesiapan Posko Operasi Lilin Jaya 2025″

    Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pastikan Kesiapan Posko Operasi Lilin Jaya 2025″

     

    JAKARTA – Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok memastikan kesiapsiagaan penuh jelang perayaan Tahun Baru 2026 melalui pengecekan langsung terhadap pos-pos dalam Operasi Lilin Jaya 2025. Pengecekan dilaksanakan pada Sabtu (27/12), terhadap tiga Pos Pengamanan, satu Pos Pelayanan, satu Pos Terpadu, dan Posko Operasi.

    Tim yang dipimpin AKP Hendro Prayitno mengecek lokasi seperti Pos Pengamanan NPCT 1, Pos 9, Pasar Ikan Modern, Dermaga Dishub Kaliadem, dan Terminal Penumpang Pelni. Hasilnya, seluruh personel dinyatakan lengkap dan siap siaga. Kebersihan, sarana prasarana, serta kelengkapan logistik dan administrasi juga dalam kondisi optimal.

    Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Martuasah H. Tobing, menegaskan komitmennya.
    “Kami memastikan seluruh pos pengamanan dan pelayanan siap operasional, baik dari sisi personel, sarana prasarana, maupun dukungan logistik. Operasi Lilin Jaya 2025 bertujuan untuk menjamin keamanan, keselamatan, dan kenyamanan masyarakat, khususnya pengguna jasa pelabuhan dan transportasi laut,” ujarnya.

    Dalam pengecekan tersebut, personel juga mendapat arahan untuk menjaga penampilan rapi, memahami tugas, meningkatkan kewaspadaan, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Situasi selama kegiatan dipantau aman, tertib, dan kondusif.

    Kegiatan ini merupakan bagian dari evaluasi untuk memastikan operasi berjalan optimal di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Priok.